Social Icons

KAPAN YESUS WAFAT?

Pertanyaan "kapan sebenarnya Yesus wafat" selalu menarik untuk dibicarakan kendati informasi yang terdapat dalam Injil tidak selalu bisa diperlakukan sebagai data historis. Meskipun demikian, marilah kita untuk menyusun data-data yang kurang lebih pasti.
  1. Berdasarkan kesaksian keempat Injil didapatkan informasi yang cukup jelas bahwa Yesus wafat pada hari Jumat, kira-kira agak sore (Mrk 15:42 : Sementara itu hari mulai malam dan hari itu hari persiapan, yaitu hari menjelang Sabat; Mat 27:62 : Keesokan harinya, yaitu sesudah hari persiapan; Luk 23:54 : Hari itu hari persiapan dan Sabat hampir mulai; Yoh 19:31 : Karena hari itu hari persiapan dan supaya pada hari Sabat mayat-mayat itu tidak tinggal tergantung pada kayu salib ...).
  2. Injil sinoptik (Mat, Mrk, Luk) menyatakan bahwa Perjamuan Terakhir adalah perjamuan Paskah (bdk. Mrk 14:12; Mat 26:18-19; Luk 22:8); sementara Injil Yohanes mengatakan hal yang lain (Yoh 18:28 "Sesudah itu, mereka membawa Yesus dari Kayafas ke istana gubernur. Ketika itu hari masih pagi. Mereka sendiri tidak masuk ke istana gubernur itu, supaya jangan menajiskan diri, sebab mereka hendak makan Paskah" dan 19:14 "Hari itu hari persiapan Paskah, kira-kira jam dua belas"). Jadi, menurut Injil sinoptik, Yesus wafat pada hari raya Paskah, yaitu tanggal 15 Nisan; sementara menurut Injil Yohanes sebelum hari raya Paskah, yaitu pada saat anak domba paskah disembelih, atau tanggal 14 Nisan. Terus terang keduanya tidak bisa didamaikan, kendati sudah banyak tulisan tentang hal ini. Oleh karena itu, seorang pakar Kitab Suci, Raymond E. Brown memberikan usulan semacam ini. Sesuai dengan yang diterima umum, tulisan tertua sehubungan dengan Perjamuan Terakhir terdapat dalam 1Kor 11:23-25. Menurut ayat 23 Paulus hanya tinggal menerima saja tradisi tersebut. Dalam 1Kor 5:7 dikatakan, "Buanglah ragi yang lama itu, supaya kamu menjadi adonan yang baru, sebagaimana kamu memang tidak beragi. Sebab anak domba Paskah kita, yaitu Kristus, juga telah disembelih". Kemungkinan besar ayat ini merujuk kepada persiapan Paskah, saat mana ragi harus dibuang. Ini ditegaskan oleh bagian kedua ayat ini yang menyejajarkan Yesus dengan anak domba Paskah. Dalam 1Kor 15:20 Paulus menegaskan bahwa "Tetapi yang benar ialah bahwa Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati, sebagai yang sulung dari orang-orang yang telah meninggal". Yang dirujuk adalah pesta persembahan buah sulung yang dilaksanakan sesudah Paskah/Roti Tak Beragi. Dari beberapa data ini mungkin bisa diambil kesimpulan bahwa Paulus (atau tradisi sebelumnya) memahami peristiwa Yesus dalam kerangka simbolisasi Paskah dan Roti Tak Beragi. Jika memang benar demikian, tidak mustahil bahwa tradisi ini kemudian berkembang dan mempengaruhi penulisan kisah Perjamuan Terakhir yang terdapat dalam Injil Sinoptik. Dengan kata lain, narasi dalam Injil Sinoptik tentang Perjamuan Terakhir sebagai perjamuan Paskah merupakan suatu dramatisasi dari pewartaan pra-Injil bahwa Yesus adalah Anak Domba Paskah. Injil Yohanes tidak memasukkan tradisi ini dalam kerangka Perjamuan Terakhir tetapi di tempat lain! Walaupun tanpa kepastian mutlak, tampaknya kronologi yang disajikan Yoh lebih masuk akal, yaitu bahwa Perjamuan Terakhir Yesus bukan perjamuan Paskah, dan Yesus wafat pada hari Jumat tanggal 14 Nisan, saat anak domba Ppaskah disembelih di Bait Allah, di mana sore harinya orang-orang Yahudi akan makan paskah. Sejalan dengan ini Talmud Babilonia Sanhedrin 43a menyatakan bahwa Yeshu (dari Nazareth) digantung menjelang Sabbath dan Paskah.
  3. Tahun berapa? Dari data-data yang ada bisa dikatakan demikian: Pilatus, sebagai tokoh sejarah yang terlibat dalam penyaliban Yesus, menjadi prefek di Yudea pada tahun 26-36. Sebenarnya Injil Lukas banyak mengandung informasi historis, akan tetapi terbukti banyak yang tidak akurat. Oleh karena itu secara cepat kita berpaling pada satu teks saja, yaitu Yoh 2:20 episode pembersihan Bait Allah. Sebagai reaksi atas tindakan Yesus orang Yahudi berkata, "Empat puluh enam tahun orang mendirikan Bait Suci ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?" Menurut Flavius Yosephus, Herodes membangun Bait Allah pada tahun ke-18 pemerintahannya, yang kurang lebih berarti tahun 20/19 SM (Ant. 15.2.1®380). Jika ditambah dengan waktu persiapan untuk pembangunan, maka tahun ke-46 berdirinya Bait Allah kira-kira adalah tahun 28. Lalu persoalannya: berapa tahun Yesus melaksanakan karya publiknya? Injil Sinoptik hanya merujuk pesta Paskah sekali saja, sementara Yoh mempunyai 3 kali pesta Paskah. Kalau seandainya kita mengikuti kronologi Yohanes - yang juga menjadi tradisi kita bahwa Yesus berkarya selama 3 tahun - maka kita bisa menambahkan angka tersebut pada tahun 28, yang berarti bahwa wafat Yesus terjadi antara tahun 29-34. Pertanyaan berikut adalah dalam kurun waktu antara tahun 29-34, kapan tanggal 14 Nisan jatuh pada hari Jumat? Menurut perhitungan astronomi ada dua kemungkinan, yaitu pada tanggal 7 April 30 atau 3 April 33. Kalau informasi pada Lukas 3:23 boleh diperhatikan, dikatakan bahwa Yesus memulai karier-Nya pada usia 30 tahun yang berarti tahun 24 (Dengan pengandaian bahwa Yesus lahir sekitar tahun 6 SM berdasarkan informasi bahwa Herodes mati tahun 4 SM dan sebelumnya dia memerintahkan pembunuhan anak-anak di bawah dua tahun > Mat 2:16). Jika Yesus disalib pada tahun 33 usia-Nya sudah menjelang 40 tahun dan bahwa karya publik-Nya berlangsung sekitar 4 tahun. Oleh karena itu banyak orang cenderung menganggap bahwa tanggal 7 April 30 merupakan hari wafat Yesus. Apakah itu pasti? Tidak bisa dipastikan ....
Diolah dari buku "Yesus Orang Nazaret, Raja Orang Yahudi" karangan V. Indra Sanjaya, Pr.